Monday, March 14, 2016

Rangkuman Serangan

(Gambar: FF VIII Squall)
Rangkuman serangan hadirr. Jadi buat kalian yang bertanya mengenai apa saja jenis investasi atau apa saja saja membuat uang bekerja untuk kita bisa melihat gambaran besarnya disini yaa.
Langsung saja kita mulai ya, biar lebih gampang dibaca serangan-serangan yang ada saya kelompokkan berdasarkan kriteria-kriteria tertentu seperti return maupun risiko-risiko yang ada didalamnya.

Nama
Imbal hasil
Risiko
Modal awal
Jangka waktu
Tabungan
Sangat rendah
Sangat rendah
Sangat kecil
Sangat pendek
Deposito
Rendah
Sangat rendah
Sedang
Pendek
Reksa Dana
Sedang
Sedang
Kecil
Menengah
Obligasi
Sedang
Sangat rendah
Sedang
Menengah
Saham
Tinggi
Tinggi
Kecil
Panjang
Forex
Sangat tinggi
Sangat tinggi
Kecil
Panjang
Emas
Rendah
Rendah
Sedang
Sangat Panjang
Properti
Sedang
Sedang
Sangat Besar
Sangat Panjang
Asuransi(Unit Link)
Sedang
Rendah
Kecil
Sangat Panjang
Bisnis(Franchise)
Tinggi
Sedang
Besar
Panjang

Oke, sudah selesai membacanya? Mungkin agak bingung ya apa arti tinggi rendah dan sedang yang saya maksud disitu. Agar tidak salah tangkap maka akan saya jelaskan range dari tiap-tiap kategori dibawah ini:
1.Imbal Hasil:
Sangat rendah = 1-3%/tahun.
Rendah = 4-8%/tahun.
Sedang = 9-15%/tahun. 
Tinggi = 16-30%/tahun.
Sangat tinggi = >30%/tahun.
2.Risiko:
Sangat rendah = Modal berkurang hanya karena force majure, sehinga bisa dikatakan investasi yang termasuk di kategori ini hampir tidak mungkin rugi.
Rendah = Modal berkurang hanya dipengaruhi oleh pergerakan sedikit faktor seperti harga komoditas dan kurs(mata uang) saja. Kemungkinan loss max 10%.
Sedang = Modal berkurang dipengaruhi oleh volatilitas pasar, yang mana volatilitas tersebut dipengaruhi oleh sangat banyak faktor. Kemungkinan loss max 50%.
Tinggi = Faktor-faktor yang menyebabkan kerugian semakin banyak lagi, seperti faktor kinerja perusahaan, faktor psikologis investor, d.l.l. Max loss disini bisa sampai 70%.
Sangat tinggi = Modal yang ditaruh bisa seketika habis jika skill money management kita masih rendah. Sehingga max loss disini adalah 100%.
3.Modal:
Sangat kecil = <Rp.100.000.
Kecil= Rp.100.000 sampai Rp.1.000.000
Sedang = Rp.1.000.000 sampai Rp.10.000.000
Besar = Di atas 10jt-an. Tapi belum sampai ratusan juta.
Sangat besar = >Rp.100.000.000.
4.Jangka Waktu:
Sangat pendek = <1 bulan.
Pendek = 3 bulan sampai 12 bulan.
Menengah = 1 tahun sampai 3 tahun.
Panjang = 3 tahun sampai 5 tahun.
Sangat panjang = >5 tahun.
Fiw, selesai juga akhirnya. Mungkin untuk beberapa kategori di atas bisa kalian ubah-ubah lagi dengan ukuran kalian jika dirasa itu kurang cocok. Karena bagaimanapun semua kriteria itu bisa dikatakan subjektif sih. Belum ada data yang secara konkret mengatakan bahwa sebuah investasi berisiko rendah atau tinggi maupun modal awal yang dibutuhkan kecil atau besar.
Bagaimana? Senang sudah menemukan beragam cara untuk membuat uang bekerja untuk kalian? Kalau begitu langkah selanjutnya adalah SEGERALAH memulai untuk memakai berbagai jenis serangan yang saya jabarkan di atas. Karena bagaimanapun jika tidak ada action semuanya menjadi sia-sia. Dan saya tidak ingin waktu kalian terbuang sia-sia karena saya tahu kalian adalah orang-orang yang sibuk(dalam arti positif).
Mungkin sekian saja untuk kali ini, jika masih ada yang kurang jelas mungkin bisa di googling lagi, karena memang blog ini sendiri tidak bisa melengkapi semua informasi-informasi mengenai investasi terutama seperti di bidang saham dan properti, yang mana ilmunya SANGAT luas, sehingga butuh buku setebal 1000 halaman seperti “the intelligent investor” untuk menjelaskan mengenai value investing saja. J
Terima kasih telah membaca rangkuman ini, semoga berguna buat kita semua.
Sekian dan selamat berinvestasi!!!

No comments:

Post a Comment